
No offence, tetapi hati manusia yang jahat memungkinkan kita untuk berkorban demi orang lain karena ada maksud terselubung. Maka tepat sekali kalau dikatakan “hati orang siapa tahu”.
Namun demikian, kita tetap bisa mengetahui perasaan seseorang dengan akurat, yaitu saat kita memiliki hubungan yang sangat dekat dengan orang tersebut.
Baca juga: Apakah Dia Benar-Benar Mencintai Saya?
Bagaimana kita tahu seseorang benar-benar mencintai kita? Saat kita mencurahkan begitu banyak waktu dan perhatian untuk memahami dirinya. Tatkala kita membuka diri kita, dan menjadi rapuh, yang akan membuat dirinya juga menjadi rapuh terhadap kita. Ketika kita mengorbankan waktu-waktu hobi dan kesenangan kita untuk menyelami hobi dan kesenangannya. Juga sewaktu kita menahan diri dalam berargumen untuk dapat memahami pemikiran dan perasaan-perasaannya.
Menggunakan sedemikan banyak waktu dalam kebersamaan dan interaksi hubungan yang mendalam seperti itu, tidak memberikan tempat bagi seseorang untuk berbohong dan memiliki kehidupan ganda. Saat itu Anda akan tahu, apakah cinta Anda benar-benar tidak bertepuk sebelah tangan. Karena jika sudah sedemikian banyak Anda mengorbankan waktu Anda, tapi Anda masih juga belum mengenal dia, bisa jadi ia memang berwajah dua dan tidak benar-benar mencintai Anda.

Deny Hen

Latest posts by Deny Hen (see all)
- Mencari Orang Religius yang Tidak Selingkuh - July 24, 2023
- 5 Kesulitan dalam Goal Setting (dan Cara Mengatasinya) - April 12, 2023
- Menjaga Batas Pertemanan Pria & Wanita - March 14, 2023
- Pembelajar Hidup Pindah ke Gedung 86 – Pluit - January 23, 2023
- Membangun Kembali Kepercayaan Setelah Diselingkuhi - November 1, 2022